Mata merupakan 1 dari 5 indera vital manusia. Jika indera penglihatan ini terganggu sedikit saja, tentunya kita akan merasa sangat tidak nyaman. Terlebih modern ini, mata kita menjadi sangat rawan resiko polusi dan radiasi. Kita pun harus pandai-pandai merawat dan menjaga anugerah mata ini.
Berikut adalah beberapa hal yang perlu Anda perhatikan dalam merawat dan menjaga mata Anda agar tetap sehat:
- Konsumsi makanan bergizi yang baik untuk kesehatan mata. Kita pasti tahu bahwa wortel adalah makanan yang baik untuk mata. Selain wortel, masih banyak lagi makanan yang baik untuk mata, seperti mangga yang mengandung betakaroten serta vitamin C dan E atau ikan laut yang merupakan suber decosahexaenoid (DHA) yang berperan penting untuk kesehatan mata.
- Ubah kebiasaan membaca buku yang buruk. Kebiasaan membaca buku yang buruk adalah membaca sambil tiduran dan terlalu dekat. Bagi Anda yang sering membaca buku sambil tidur-tiduran, cobalah untuk menghentikan kebiasaan tersebut. Paling baik tentu membaca buku dalam keadaan duduk yang rileks. Dan jarak antara buku dan mata adalah sekitar 30 cm.
- Ubah juga kebiasaan menonton TV yang kurang baik. Sedari kecil kita pasti sudah diingatkan agar tidak menonton TV terlalu dekat. Jarak aman untuk menonton TV adalah 5 x panjang diagonal layar. Contohnya, untuk televisi 14 inch, jarak amannya adalah sekitar 1.75 meter. Untuk 20 inch, sekitar 2.5 meter dan seterusnya. Selain itu, tontonlah TV di ruangan dengan pencahayaan cukup terang dan pastikan lampu berada di langit-langit, bukan di belakang TV.
- Perhatikan penggunaan komputer yang baik. Bagi Anda dengan keseharian bekerjadi depan komputer, usahakan untuk selalu banyak berkedip atau istirahat sejenak meninggalkan komputer Anda. Cobalah untuk mengarahkan pandangan mata Anda ke lain tempat, usahakan objek alam, sehingga memberikan waktu relaksasi pada mata Anda. Selain itu, anda juga bisa memakai filter monitor atau mengurangi brightness layar sehingga tidak terlalu tajam.
- Lindungi mata Anda saat di luar ruangan. Selain tidak baik untuk kulit, sinar ultraviolet juga tidak baik untuk kesehatan mata Anda. Anda bisa menggunakan sunglasses untuk melindungi mata Anda saat beraktifitas di luar ruangan saat siang yang terik.
Jadi, sayangi mata Anda sekarang.
0 komentar:
Posting Komentar
Jangan Permalukan Webmu dengan Spamming ya...